Bout Me !!

Foto saya
Design4Life ... Yupz, bagi saya desain merupakan sesuatu yang menyenangkan untuk dipelajari ... Bagaimana dengan Anda ??

Rabu, 17 Desember 2008

Tutorial Photoshop : Mix Cross-Processed & Lomo Effect

CROSS-PROCESSED LOMO EFFECT

          Ini tutorial pertama saya, saya harap dapat bermanfaat bagi semuanya ya ...

Dalam tutorial ini kita akan menggabungkan Lomography effect dan Cross-Processing effect ...

Step 1

Buka gambar yang akan diproses.

My Pictures

Pilih image > Adjustment layer > curves. Atur posisi kurva agar seperti gambar di bawah. Hal ini ditujukan untuk brightness dan contrast.

Step 2

Buat sebuah layer baru diatas layer yang lain dan fill dengan warna hitam. Blend mode: Hue, Opacity:40.


Step 3

Gabungkan semua layer menjadi satu. Setelah itu pilih Filter > Sharpen > Unsharp Mask. Atur nilai seperti pada gambar di bawah.



Step 4

Dengan Menggunakan Elliptical Marquee Tool buat sebuah seleksi oval pada gambar ...sebaiknya pilih objek utama agar hasilnya bagus. Invert seleksi, Select > Inverse ( Shift+Ctrl+I ).

Step 5

Pilih Select > Modify > feather. Semakin tinggi resolusi maka nilai yang digunakan semakin tinggi. Untuk gambar ini, saya memasukkan nilai 70.

Step 6

Pilih Image > Adjustment > Levels. Atur nilai tengah 0,45.


Step 7

Pilih Filter > Blur > Lens Blur. kamu dapat menggunakan nilai yang sudah ada untuk mendapatkan efek yang benar. Satu - satunya nilai yang dapat kamu ubah yaitu nilai radius, tergantung pada intensitas efek yang kamu inginkan.



Akhirnya kita mendapatkan efek lomo! Sekarang kita akan beralih ke tahap selanjutnya.

Step 8

Sekarang kita akan beralih ke Cross Processing Effect, dengan menggunakan curves. Pilih Image > Adjustment layer > curves. Pertama, kita mengatur kurva merah ( Red ), buat kurva seperti gambar.


Lalu kurva hijau ( Green ). Buat seperti gambar.


Dan terakhir kurva biru ( Blue ), lihat perubahannya !




Selesai!

Hope u enjoy it !!  

Wait 4 the next tutorial

1 komentar: